Kamis, 26 Januari 2012

Apa Itu Thermal Logic Technology?


Bidang industri dewasa ini semakin dipusingkan oleh terus meningkatnya pengeluaran akibat konsumsi energi harian mereka. Hal ini mendorong para praktisi industri untuk mengaplikasikan sarana dan sistem kerja yang efisien dalam menghemat energi krusial penggerak roda produksi mereka.

Di bidang teknologi informasi, permasalahan tersebut dijawab dengan hadirnya invensi seperti Thermal Logic.
Thermal Logic adalah teknologi yang digunakan untuk memantau alokasi energi yang digunakan oleh komputer server. Teknologi ini dirancang khusus untuk mereduksi konsumsi energi sebuah komputer server yang berperan sebagai data center pada sebuah jaringan.

Teknologi Thermal Logic yang diaplikasikan pada komputer server ini pada umumnya memiliki 3 peran inti, yaitu power measurement, power capping, dan power regulation.

Power measurement memastikan pengeluaran energi server tetap terpantau, sementara power capping adalah bekerja membatasi pengeluaran energi hingga batas efisien tanpa mengurangi performa server.

Feature yang terakhir, power regulation, bekerja otomatis untuk mengkondisikan intensitas kerja server agar sesuai dengan beban pekerjaan, misalnya dengan dengan mengistirahatkan sistem pendingan pada processor komputer yang sedang tidak terbebani pekerjaan berat. Dengan peran-peran otomatis seperti inilah efisiensi energi hingga tahap detail dapat tercapai.

Intinya, dengan teknologi Thermal Logic, komputer server yang berperan sebagai sentra data pada departemen IT di perusahaan Anda dapat bekerja lebih optimal tanpa konsumsi tenaga listrik yang berlebih. 

Anda tidak perlu lagi khawatir akan efisiensi energi di sektor produksi sehari-hari, dan perusahaan Anda pun selangkah lebih dekat pada praktek green computing.

Kegunaan teknologi Thermal Logic secara lebih lanjut dapat Anda lihat di video ini:

Kamis, 19 Januari 2012

Sejarah Singkat Avatar Internet

Photobucket

Avatar bukanlah istilah yang asing bagi para pengguna Internet. Mulai dari pengguna program instant messaging, pengunjung forum dan blog, hingga pengguna aplikasi dan game online, semuanya pasti telah punya pengalaman menggunakan icon yang menjadi gambaran online persona mereka ini.

Dalam bidang Internet dan komputer, avatar didefinisikan sebagai representasi grafis dari si pengguna. Meski istilah ini digunakan secara luas di Internet, tidak ada yang tahu persis situs atau forum di mana avatar pertama kali dipakai.

Sistem avatar di Internet pada umumnya berupa tampilan wajah kartun 2 dimensional yang diposisikan di dalam bingkai kotak berukuran kecil (misalnya 100x100 pixel) yang ditempatkan di dekat post milik si pengunjung forum.

Meski ada beberapa forum yang menyediakan template avatar yang dapat dipilih oleh penggunanya, tidak sedikit juga forum dan situs yang membebaskan penggunanya untuk mengunggah avatar kreasi mereka sendiri.

Instant Messaging

Ketika American Online meluncurkan program instant messaging yang menjadi cikal bakal AIM (AOL Instant Messaging) di tahun 1996, mereka memperkenalkan “buddy icons”, versi pertama avatar dalam program IM. Saat ini semua program instant messaging memiliki feature avatar yang juga dapat diulik untuk lebih menyerupai kepribadian, selera, atau bahkan mood si penggunanya.

Photobucket

Game

Avatar di bidang game berfungsi sebagai representasi fisik si pemain dalam dunia artifisial tempat jalan cerita dalam game tersebut berlangsung.

Photobucket

Dunia Online

Dalam dunia online secara luas, avatar berperan sebagai identitas maya para pengguna Internet. Identitas online dalam bentuk grafis 2 atau 3 dimensi inilah yang menjadi representasi mereka saat berinteraksi dengan pengguna Internet lainnya. Setelah era jejaring sosial, avatar di Internet dapat diulik sesuai dengan keinginan penggunanya untuk membentuk persona yang ideal menurut mereka.

Rabu, 18 Januari 2012

Gugun Blues Shelter Cetak Rekor Internasional






Grup musik indie asal Indonesia, Gugun Blues Shelter, mencatat rekor sebagai band asal Asia Tenggara pertama yang manggung bersama musisi-musisi kelas dunia di sebuah acara berkelas internasional.


Sebagai hadiah atas kemenangannya di kompetisi the Hard Rock CafĂ©’s Global Battle Of The Bands, band yang beranggotakan Gugun (vokal, gitar), Jono (bas), dan Bowie (drum) ini mendapat kehormatan untuk menghibur crowd di Hyde Park, London, di sebuah acara yang juga menampilkan musisi-musisi sekelas Bon Jovi, Rod Stewart dan The Killers.

Gugun Blues Shelter terbentuk pada tahun 2004, dan hingga kini konsisten mengusung musik blues dengan menjadikan Jimi Hendrix, Stevie Ray Vaughn, Betty Davis dan Led Zeppelin sebagai influens mereka.

Meski banyak orang berpendapat bahwa aliran musik blues menggunakan bahasa Indonesia tidak enak didengar dan tidak akan bisa diterima label, band yang pada awalnya bernama Gugun & The Bluesbug ini tetap yakin kalau musiknya dapat diterima masyarakat selalu karena mereka bermusik dengan jujur dan apa adanya.

Setelah sukses dengan album Get the Bug (2004), Turn It On (2006) dan Gugun Blues Shelter (2010), Gugun Blues Shelter merilis album keenam di Amerika Serikat. Semua produksi rekaman dilakukan di Cibubur, sementara untuk mixing dan mastering dilakukan di New York.

Album ini dirilis oleh Grooveyard Record, sebuah label indie yang berbasis di New York. Akan tetapi, di Amerika sendiri nama Gugun Blues Shelter lebih dikenal dengan Gugun Power Trio.

Simak aksi Gugun Blues Shelter di panggung internasional ini, beserta aksi-aksi sensasional lainnya di sini.

Minggu, 08 Januari 2012

Perangkat Pendukung Komputer Hemat Energi


Dewasa ini, fokus perhatian para pemilik perusahaan semakin terarah pada cara-cara aplikatif untuk menekan pengeluaran perusahaan dari sektor konsumsi energi. Tentu saja langkah ini juga diambil untuk mereduksi emisi karbon hasil kegiatan perusahaan, yang jelas berdampak langsung bagi lingkungan hidup.
 

Industri komputer global menangkap inisiatif tersebut sebagai celah untuk invensi-invensi teknologi baru yang tentunya mendukung pola penghematan energi di area perkantoran. Berikut ini adalah beberapa contoh hasil invensi inovatif pendukung yang bisa Anda gunakan untuk menciptakan perangkat komputer hemat energi:

1. The Eco-Button





















Hanya dengan sekali klik, alat sederhana ini akan segera mengaktifkan mode deep sleep di PC Anda. Tujuannya tentu saja untuk menghemat listrik dan CO2 yang keluar dari komputer yang ditinggalkan menyala.


2. Kill-A-Watt





















Dengan menyambungkan Kill-A-Watt ke perangkat elektronik Anda, Anda dapat melihat seberapa efisien mereka dalam hal pengeluaran energi. Alat ini dilengkapi dengan display LCD besar yang menampilkan konsumsi energi dalam satuan Kilowatt-hour (kWh). Selanjutnya, Anda dapat memperoleh gambaran mengenai jumlah konsumsi listrik Anda per jam, per hari, per minggu, dan bahkan per bulan.

3. One-Click Intelliplug





















Sambungkan laptop atau PC Anda ke dalam master socket alat ini, dan sambungkan perangkat-perangkat terkait (printer, scanner, dll.) ke socket lainnya. Ketika komputer Anda nyalakan atau matikan, perangkat lainnya akan secara praktis ikut menyala atau mati juga.

Apabila Anda menggunakan sistem jaringan, tentunya Anda juga membutuhkan komputer server yang efisien dalam urusan pengeluaran energi. Contoh produk yang memenuhi kriteria tersebut adalah HP ProLiant Servers.



Produk-produk HP Proliant dilengkapi dengan teknologi HP Sea of Sensors yang berfungsi untuk mendeteksi penggunaan memori serta proses input/output, dan kemudian secara otomatis mereduksi penggunaan energi sesuai dengan bobot pekerjaan.